Saturday, June 18, 2016

Lomba Photo Quotes 28 Detik

Tak terasa sudah setahun lebih sejak 28 Detik terbit, dan saya bersyukur akhirnya bisa melihat karya saya dinikmati banyak orang. Mulai dari resensi, book talk, giveaway, sampai trailer yang tak pernah saya duga bisa diapresiasi seperti itu. Bulan ini juga bertepatan dengan Ramadan, jadi saya ingin ucapkan dulu selamat menunaikan ibadah shaum untuk umat Muslim se-dunia :)

Sebagai bentuk terima kasih kepada pembaca 28 Detik sekaligus mengisi kegiatan di bulan baik ini, saya mengadakan lomba photo quotes novel 28 Detik di Twitter. Saya sudah merencanakannya dari beberapa bulan lalu, namun belum menemukan hadiah yang kira-kira cocok untuk momen istimewa ini (haih... haha). Sampai akhirnya saya terpikir kafe KopiKasep dan pernak-pernik di dalamnya, lalu ketemulah satu benda unik ini. Didesain khusus dan terbatas, loh!

Tertarik untuk ikutan? Simak syarat-syarat berikut ini, ya!

Banner untuk Twitter, lebih lengkapnya cek di bawah, ya

Sebelumnya, apa itu photo quotes? Kurang-lebih adalah sebuah foto yang digabungkan dengan teks dari penggalan novel, sehingga baik foto maupun teksnya harus saling mendukung. Misalnya, jika quotes-nya tentang kopi, fotonya juga menunjukkan secangkir kopi, biji kopi, atau memakai warna-warna yang senada dengan kopi. Pokoknya sesuai imajinasi dan kreativitas kamu.

Nah, sekarang inilah syarat-syaratnya:

- Berdomisili di Indonesia
- Follow akun Twitter @bentangpustaka dan @inziati
- Retweet atau share ulang banner di atas (bisa diambil dari tweet saya). Jika di-share atau quote tweet, sertakan tagar #PhotoQuotes28Detik
- Kirim photo quotes hasil karyamu dalam bentuk tweetpic dengan tagar #PhotoQuotes28Detik dan mention @inziati. Kamu boleh mengirimkan maksimal 3 (tiga) photo quotes
- Lomba berlangsung dari tanggal 19 Juni 2016 sampai 26 Juni 2016

Contoh photo quotes yang bisa kamu buat:


Saya yakin kamu pasti bisa bikin yang lebih bagus! :D

Belum punya novel 28 Detik? Tenang, kamu bisa lihat beberapa quotes-nya di Goodreads Quotes ini. Atau kalau belum puas, silakan beli bukunya di toko buku online atau offline kesayangan kamu ;)

Beberapa pertanyaan yang mungkin akan kamu tanyakan:

1. Apa boleh pakai gambar alih-alih foto?
Boleh banget! Apalagi kalau gambarnya orisinal buatan sendiri. Saya senang sekali kalau begitu 8D

2. Berarti pakai foto pribadi juga boleh, dong?
Tinggal cantumkan keterangannya kalau itu foto punyamu, ya. Dan pasti bakal jadi nilai plus.

3. Retweet/share banner-nya berapa kali?
Cukup satu kali saja. Jadi boleh retweet satu kali atau share satu kali.

Pertanyaan lainnya silakan layangkan di kolom komentar atau mention di Twitter.

Dan sekarang... HADIAHNYA! Sebetulnya saya agak deg-degan soal hadiah ini, karena saya ingin memberikan sesuatu yang spesial pada pembaca yang sudah meluangkan waktunya menikmati 28 Detik. Saya harap kalian suka, ya... meski memang bukan untuk semuanya ^^"

Jadi, 2 (DUA) orang yang karyanya terpilih nanti akan mendapatkan masing-masing:



1 (satu) buah wooden coaster atau tatakan gelas kayu yang di-custom dengan quote dari 28 Detik. Ukurannya 9 cm x 9 cm, pas buat teman ngopi kamu di rumah biar serasa di kafe :P Coaster ini juga bisa dijadikan dekorasi ruangan bergaya rustic. Properti KopiKasep, ceritanya :))

dan

1 (satu) eksemplar novel dari koleksi pribadi, tentunya saya yang pilih (dan kejutan).

Bagaimana? Siap untuk berkreasi dengan photo quotes-mu? Ditunggu ya, submisinya. Jangan lupa cantumkan tagarnya dan mention saya, dan jangan ragu kalau ada yang mau ditanyakan (agak OOT juga nggak apa-apa kok... hehe). Selamat berbuka bagi yang akan menjalankannya, semoga hari-harimu senantiasa indah dan berkah. Sampai ketemu di posting-an selanjutnya!

UPDATE: Lomba #PhotoQuotes28Detik sudah ditutup. Lihat submisi dan pemenang di sini.

No comments:

Post a Comment